Simplicity

May 17th, 2010

Benefit Implementasi SOA

Posted by Didit Adipratama in SOA-Service Oriented Enterprise

Implementasi SOA pada perusahaan relative membutuhkan biaya yang cukup besar. Akan tetapi, dengan perencanaan yang baik, SOA dapat memberikan keuntungan yang lebih besar. Keuntungan dapat dirasakan dari segi biaya dan waktu, antara lain:

–  Penghematan

Dengan membangun suatu koleksi services, penghematan dapat dimulai. Jika pada proyek yang pertama, waktu dan tenaga yang dihabiskan paling besar, maka proyek selanjutnya, usaha yang dikeluarkan akan makin kecil karena sudah banyak tersedia services sebagai hasil dari proyek sebelumnya yang dapat di-reuse.

–  Kecepatan

Dalam SOA, proses bisnis dipecah dan disederhanakan dalam bentuk service yang lebih kecil. Ketergantungan yang ada antar service harus diminimalisir. Sehingga apabila terjadi perubahan pada suatu proses bisnis, cukup service yang berkaitan saja yang mengalami perubahan. Tidak perlu seluruh sistem. Dengan begini, sistem dapat merespon perubahan dengan cepat.

–  Real-time responsive

Dalam service-service tersimpan business rules dan batasan-batasan dalam bisnis. Dan service-service ini disimpan dan dikelola dalam sebuah server aplikasi yang disebut ESB. Sehingga berbagai jenis aplikasi dapat mengakses business rules tersebut. Apabila terjadi suatu perubahan terhadap business rules, ESB akan mengelolanya secara otomatis. Sehingga business rules yang baru akan berlaku saat itu juga.

–  Channel independent

Bisnis berkaitan dengan banyak pihak, Baik pelanggan maupun supplier. Berbagai pihak yang behubungan dengan organisasi tentu saja memungkinkan adanya berbagai jenis aplikasi yang berbeda-beda. Dengan adanya service dan ESB, memungkinkan untuk berbagai aplikasi tersebut untuk mengakses business rules yang telah kita definisikan. Sehingga pihak-pihak yang berkaitan dengan organisasi tidak tergantung lagi terhadap suatu aplikasi tertentu yang telah kita definisikan.

–  Waktu pengembangan yang lebih singkat

Dalam SOA, bisnis proses yang dipecah dalam bentuk service yang lebih kecil memungkinkan perubahan dan pengembangan pada service yang tertentu saja. Karena pengembangan dilakukan secara terfokus, waktu yang dibutuhkanpun menjadi lebih sedikit.

–  Mengurangi duplikasi

Service dalam SOA dikelola dalam server aplikasi yang disebut ESB. Karena service dikelola secara terpusat, hal ini akan mengurangi kemungkinan adanya duplikasi sistem. Selain itu, bentuk service yang memungkinkan reuseability juga mengurangi adanya fungsi yang sama yang ada didalam sebuah sistem.

Sesungguhnya apa yang dijanjikan oleh SOA tidak hanya terbatas pada penghematan biaya dan tenaga dari upaya pembangunan aplikasi, namun pada akhirnya adalah terwujudnya suatu organisasi yang mampu dengan cepat mengadaptasi proses-proses bisnis didalamnya agar mampu menjawab tuntutan pasar terkini.

Leave a reply

:mrgreen: :neutral: :twisted: :shock: :smile: :???: :cool: :evil: :grin: :oops: :razz: :roll: :wink: :cry: :eek: :lol: :mad: :sad:

  • Monthly

  • Binusian Link

  • Meta

    • Subscribe to RSS feed
    • The latest comments to all posts in RSS
    • Subscribe to Atom feed
    • Powered by WordPress; state-of-the-art semantic personal publishing platform.
    • Firefox - Rediscover the web